29 November 2019 - How-to

Apa Perbedaan Antara Jam Tangan GMT dan World-Timer ?

Apa Perbedaan Antara Jam Tangan GMT dan World-Timer ?

Jika Anda merupakan pecinta jam tangan yang mempunyai hobi untuk travel keliling berbagai belahan dunia, artikel ini akan penting untuk Anda. Jam tangan GMT dan World-Time merupakan jenis jam tangan yang mungkin akan sangat akrab bagi para traveler. Banyak yang bertanya-tanya tentang apakah jam tangan GMT dan World-Time adalah sesuatu yang sama? 

GMT

Secara garis besar, GMT dan World Time mempunyai fungsi yang sama, yaitu untuk membantu Anda mengetahui waktu beberapa kota di dunia namun dengan cara yang berbeda. Lalu apa perbedaan antara jam tangan GMT dan World Time?

Secara simpel, jam tangan GMT memberikan fitur untuk para penggunanya mengetahui dua bagian waktu pada satu jam tangan. GMT adalah singkatan dari Greenwich Mean Time, bujur geografis 0 derajat yang menjadi waktu matahari, terletak di garis meridian Greenwich, Inggris dan menjadi patokan pembagian waktu di Bumi.

Baca juga : Breitling Avenger Automatic GMT 45 Jam Tangan untuk Para Petualang

Lalu, penggunaan GMT pada jam tangan pertama kali dibuat untuk dunia aviasi ketika sudah banyak terjadi penerbangan antar benua. Sehingga para pilot bisa mengetahui dua zona waktu dan mempermudah mereka dalam mengatur jadwal sehingga tidak terjadi kesalahan. Kebanyakan jam tangan GMT memiliki dua jarum yang menunjukan waktu pada skala 12 jam dan satu jarum yang menunjukan waktu pada skala 24 jam yang terdapat pada bezel jam tangan.

Informasi Produk

Salah satu contoh jam tangan GMT adalah TAG Heuer Carrera Calibre Heuer 02 GMT. Bisa Anda lihat pada bagian dial terdapat 4 jarum. Tiga jarum berwarna silver digunakan untuk menunjukan waktu pada bagian dalam dial, lalu satu jarum jam berwarna merah digunakan untuk menunjukan waktu pada bagian bezel.

World Time

Jika GMT hanya menampilkan dua zona waktu, jam World Time bisa menunjukkan 24 zona waktu sekaligus pada dial-nya. Jam tangan ini dibutuhkan bagi Anda yang perlu mengetahui waktu dari berbagai belahan dunia lainnya. Misalnya Anda mempunyai rekan bisnis di berbagai belahan dunia, Anda akan tahu kapan waktu yang tepat untuk melakukan meeting via internet hanya dengan melirik ke pergelangan tangan.

Jam tangan World Time ini pertama kali ditemukan pada tahun 1930-an oleh watchmaker andal bernama Louis Cottier, yang membuat complication untuk berbagai brand jam tangan terkenal, salah satunya adalah Rolex. Jam tangan World-Time kebanyakan mempunyai dua jarum jam dan dua display waktu. Satu untuk menunjukan waktu di tempat Anda berada dan satu lagi terdiri dari nama-nama kota populer yang mewakili setiap zona waktu.

Informasi Produk

Salah satu contoh jam tangan World Time adalah Frederique Constant Classic Worldtimer Manufacture. Bisa Anda lihat, terdapat dua display waktu pada bagian dial-nya. Satu ditunjukkan dengan 12 titik berwarna putih untuk waktu lokal dan pada bagian luar terdapat penunjuk waktu dengan skala 24 jam serta nama-nama kota populer seperti London, Cairo, Dubai, Dhaka, dan lain-lain untuk menunjukan waktu di 24 zona waktu lainnya.


Hubungi Kami