2 Desember 2021 - Product Review

TAG Heuer Carrera Three Hands Kembali dengan Empat Model Baru

TAG Heuer’s Carrera, jam tangan yang terinspirasi dari motorsport ini telah menjadi salah satu contoh jam tangan chronograph modern yang paling ikonis dan berpengaruh di dunia. Namun, pada awal abad ke-21, pembuat jam Swiss mulai mencoba-coba versi reduktif dari tampilan trikompaks Carrera yang terkenal untuk menciptakan versi yang lebih sederhana.

Setelah menambahkan model secara bertahap, TAG Heuer mengunjungi kembali seri Carrera Three Hands secara besar-besaran tahun ini, meluncurkan 13 referensi baru.

Nikmati penawaran menarik untuk koleksi jam tangan TAG Heuer

    Koleksi Carrera Three Hands yang diperbarui terdiri dari empat variasi, dibedakan berdasarkan ukuran case dan komplikasinya: Carrera Day-Date 41 mm, Carrera Twin Time 41 mm, Carrera Date 39 mm dan Carrera Date 29 mm.

    Seperti Carrera Chronograph yang menerima perubahan besar pada tahun 2020, model Carrera Three Hands mengambil inspirasi dari jam dasbor yang dikembangkan oleh Heuer (pendahulu TAG Heuer) untuk mobil sejak tahun 1930-an.

    Model pertama adalah, Carrera Twin Time 41 mm yang memiliki dial jam biru dengan jarum tebal berlapis rhodium dan indeks yang diterapkan dengan Super-LumiNova. Dipasang pada gelang baja berbentuk H yang baru, ini adalah satu-satunya model dalam seri terbaru yang dilengkapi dengan fungsi GMT.

    Komplikasi tersebut dipasangkan dengan jendela tanggal pada pukul 6. Jam tangan ini ditenagai oleh Calibre 7 otomatis berbasis ETA dari TAG Heuer, dengan 21 permata dan cadangan daya 46 jam.

    Juga ditempatkan dalam case baja 41 mm, model kedua yang bernama Carrera Day Date, mencakup empat referensi dalam koleksi baru, termasuk satu-satunya model yang dipasang pada tali kulit berwarna coklat; tiga lainnya semuanya terpasang pada gelang bentuk-H yang baru.

    Terlihat di balik caseback kristal safir, movement TAG Heuer Calibre 5, dengan frekuensi 28.800 vph, fungsi koreksi tanggal yang cepat, dan cadangan daya 38 jam.

    Dilengkapi dengan mesin Kaliber 5, tetapi tanpa tampilan hari untuk mengakomodasi case yang lebih kecil, model ketiga adalah Carrera Date 39 mm, dalam empat referensi yang warna dial-nya beragam, dua model dial hitam dengan jarum berlapis emas, satu sunburst biru dengan handset dan indeks rhodium; dan satu berwarna perak, juga dengan detail berlapis rhodium.

    Model terakhir hadir untuk wanita, Carrera Date 29 mm, kuartet model dengan gelang yang menampilkan lug halus pada case 29 mm bersama dengan tampilan tanggal pada pukul 6. Dial-nya berwarna biru cerah atau putih mutiara, dengan jarum berlapis rhodium. 

    Jam tangan ini ditenagai oleh TAG Heuer Calibre 9, mesin jam otomatis berbasis Sellita buatan Swiss dengan cadangan daya 40 jam. Détail haute horlogerie-nya, termasuk rotor emas, terlihat dari bawah caseback safir bening.

    Kembalinya Carrera Three Hands ini tentunya sangat dinantikan oleh para penggemar dari TAG Heuer. Model apa yang paling menarik untuk Anda miliki? Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi butik INTime terdekat.


    Hubungi Kami