22 Mei 2023 - News

Evolusi Jam Tangan Wanita di Era Modern

Evolusi Jam Tangan Wanita di Era Modern

Saat Anda berbelanja jam tangan, titik awal adalah mempersempit pencarian Anda berdasarkan jenis kelamin. Namun pendekatan ini menjadi kurang relevan bagi pembeli jam tangan modern, khususnya wanita. Pria dapat mengenakan jam tangan kecil dan wanita dapat mengenakan chronograph sporty, jam tangan selam yang besar, atau jam tangan apa pun yang mereka inginkan.

Beberapa kebiasaan kuno masih ada, tetapi mengoleksi jam tangan dan apresiasi terhadap mesin jam tangan saat ini tampaknya sudah jauh berbeda dengan jaman dulu. Hal ini menimbulkan pertanyaan: apakah yang dimaksud dengan “jam tangan wanita” dalam budaya modern kita?

Temukan Jam Tangan Mewah Favoritmu dan Nikmati Penawaran Spesial Hanya di Butik INTime.

    Tudor Black Bay 54
    Tudor Black Bay 54

    Penting untuk memberikan beberapa konteks tentang bagaimana jam tangan wanita dipandang di masa lalu. Pendekatan terhadap jam tangan wanita sebagian besar tetap tidak berubah meskipun ada evolusi luar biasa dari peran wanita dalam masyarakat selama beberapa dekade dan abad.

    Sementara jam tangan pria dibuat untuk menyelam, mengemudikan pesawat, terbang keliling dunia, atau membunyikan bel notifikasi bursa saham. Sementara, jam tangan wanita dianggap sebagai perhiasan aksesori, bukan alat.

    Dalam desain dan produksi jam tangan wanita, hanya ada sedikit penekanan pada fungsi di luar ketepatan waktu. Anda akan jarang menemukan kerumitan dan mesin jam kuarsa lebih disukai daripada mesin jam mekanik.

    Fokusnya terlalu sering pada estetika, dengan penggunaan warna-warna pastel, bling, dan motif “feminin” yang gemerlap. Semua itu hanya menekankan peran jam tangan sebagai perhiasan, bukan sebagai benda yang memiliki fungsi.

    TAG Heuer Carrera 6
    TAG Heuer Carrera

    Jam tangan yang lebih berorientasi praktisi untuk wanita pun sering kali merupakan versi yang lebih kecil dari model pria yang sudah ada, alih-alih sesuatu yang secara tegas dirancang dengan mempertimbangkan wanita. Tidak heran jika wanita yang menginginkan jam tangan mekanis, sejarah, dan fungsi lebih memilih jam tangan pria dengan ukuran diameter kecil.

    Khususnya dalam beberapa tahun terakhir, kita akhirnya melihat stereotip gender yang sempit mulai runtuh dalam industri jam tangan. Wanita semakin banyak mengenakan jam tangan yang dipasarkan untuk pria, dan jam tangan yang lebih kecil yang sesuai dengan berbagai pergelangan tangan tanpa memandang ukuran atau jenis kelamin dengan mudah menjadi tren industri jam tangan yang paling terlihat.

    Beberapa merek telah beralih ke model yang tidak lagi membedakan jenis kelamin pada jam tangan mereka. Namun, mungkin yang paling penting, wanita diakui daya belinya dan posisinya sebagai kelompok konsumen yang penting dalam industri ini.

    Jadi, bagaimana sesungguhnya jam tangan wanita di era modern ini?

    Jika langsung melihat faktanya di pasaran saat ini, jam tangan wanita masih mempunyai ciri khasnya tersendiri dengan ukuran diameter kecil, warna-warna yang mencolok, serta berlian yang menghiasi bagian-bagian dari jam tangan tersebut. Namun, karena semakin banyak hadirnya model jam tangan dengan label “uniseks” yang memiliki ukuran sedang antara 38-40 mm, wanita jadi semakin punya banyak pilihan.

    NAVITIMER 1

    Hal ini dikarenakan evolusi pada dunia fashion yang semakin melebur antara barang-barang untuk wanita dan pria. Adanya tren “fashion is genderless” juga memperkuat hal ini, membuat Anda bisa dengan bebas memilih aksesoris fashion yang sesuai dengan keinginan Anda tanpa harus memikirkan apakah ini untuk pria atau wanita.

    Temukan koleksi jam tangan wanita atau uniseks secara online atau kunjungi butik INTime terdekat.


    Hubungi Kami