14 Oktober 2020 - Product Review

5 Rekomendasi Jam Tangan untuk Pencinta Balap

5 Rekomendasi Jam Tangan untuk Pencinta Balap

Jam tangan pencinta balap dan dunia motorsport merupakan kedua hal yang bisa dibilang berkaitan, karena di situlah biasanya para brand-brand jam tangan melebarkan pasar mereka. Pada dunia motorsport, pemenangnya ditentukan oleh waktu yang diciptakan oleh masing-masing pembalap dan siapa yang duluan untuk mencapai garis finis. Jadi, tidak heran kalau kedua instrumen ini bisa saling berkaitan satu sama lain.

Banyak sekali jam tangan hadir dengan desain yang terinspirasi dari dunia motorsport, maka dari itu, kami mengumpulkan 5 rekomendasi jam tangan untuk para pencinta balap di bawah ini.

Tissot T-Race

Tissot T-Race

Informasi Produk

Kedekatan Tissot dengan dunia pencinta balap mereka tuangkan dengan indah ke dalam koleksi T-Race yang hadir dengan desain yang terinspirasi dari seluk beluk motor balap. Hadir dengan diameter case berukuran 43 mm dan ketebalan 12,3 mm, jam tangan ini juga memiliki fitur tachymeter pada bagian inner bezel. 

Kristal safir yang hadir pada koleksi T-Race memiliki ketahanan yang sangat tinggi terhadap benturan dan menawarkan keterbacaan yang sangat baik. Selain itu, pada bagian display date, terdapat fitur kaca pembesar layaknya sebuah speedometer motor-motor balap.

Baca juga : 5 Rekomendasi Jam Tangan untuk Segala Aktivitas

Koleksi Tissot T-Race ini menggunakan movement Swiss quartz ETA G10.212 dengan tipe baterai Renata 394. Mesin tersebut mendukung beberapa fungsi seperti, penghitung 30 menit dan 1/10 detik, kronograf 60-detik, ADD dan SPLIT. Selain itu, terdapat juga fungsi water resistant sampai dengan 100 meter.

TAG Heuer Monaco

TAG Heuer Monaco

Informasi Produk

Bermula dari jam tangan chronograph yang memiliki bentuk persegi, dikembangkan sedemikian rupa sehingga memiliki ikatan yang kuat dengan industri motorsport pada tahun 70-an dan menjadi jam tangan populer karena digunakan oleh Steve McQueen pada film “Le Mans” pada tahun 1971.

Dial dari jam tangan Monaco ini hadir dengan warna biru dengan vertical brushed finishing.  jam tangan ini juga hadir dengan case steel 39mm, pusher dan crown pada posisi jam 3. Jam tangan ini ditenagai oleh calibre HEUER02 Automatic dan bisa tahan air sampai dengan kedalaman 100m. Strap kulit buaya berwarna hitam dengan folding clasp melengkapi tampilan dari dress watch yang memiliki kesan sporty ini.

Breitling Chronomat Bentley

Breitling Chronomat Bentley

Informasi Produk

Breitling Chronomat hadir dengan model baru dan menjadi jam tangan sport serbaguna yang bisa dipakai di rumah, di acara formal, maupun di pantai. Fitur-fiturnya hadir dengan warisan dari tahun 1980-an dan membuatnya mudah dikenali.

Baca juga : Rekomendasi Jam Tangan untuk Bekerja di Rumah

Salah satu model yang paling menggoda adalah Chronomat Bentley hasil kolaborasi dengan brand mobil mewah asal Inggris. Kombinasi kontras dial hijau dengan counter chronograph hitam terlihat begitu atraktif. Anda akan menemukan ukiran “BENTLEY” di sekeliling case back safir transparan.

Model ini ditenagai oleh Breitling Manufacture Caliber 01, sebuah movement mekanis internal yang menghasilkan cadangan daya sekitar 70 jam.

Baume Mercier Clifton Club Indian Burt Munro

Baume Mercier Clifton Club Indian Burt Munro

Informasi Produk

Baume et Mercier Clifton Club Indian Burt Munro Tribute, hadir dengan strap kulit berwarna merah, dipasangkan dengan case berwarna stainless steel yang sangat macho dengan ukuran 44mm. Berlapiskan crystal sapphire, dial dari jam tangan ini hadir dengan decal “35” yang merupakan nomor dari Burt Munro.

Jam tangan yang memiliki fitur chronograph dan tachymeter ini merupakan jam tangan tribut untuk pembalap motor pemegang rekor tercepat, Burt Munro. Buat Anda penggemar motor balap, ini adalah jam tangan yang sangat pas untuk Anda.


Hubungi Kami

One thought on “5 Rekomendasi Jam Tangan untuk Pencinta Balap

Comments are closed.